Indonesia itu .....

20:52:00


Gemah ripah loh jinawi, toto tenterem kerto raharjo, ungkapan inilah yang menggambarkan keadaan indonesia dengan segala potensi alam dan budaya yang dimilikinya. Gemah ripah loh jinawi berarti kekayaan alam yang berlimpah, sedangkan toto tentrem kerto raharjo berarti keadaan yang tenteram.

Indonesia Itu kaya 
Kekayaan Indonesia tidak sebatas pada hasil alam saja, tetapi juga pada ragam suku, adat istiadat, bahasa, agama dan kepercayaan. Indonesia memiliki 17.508 pulau, 1.128 suku bangsa dan 748 bahasa yang tesebar dari Sabang hingga Merauke.

Indonesia Itu indah
Keindahan Indonesia bukan hanya daratan, tetapi juga di lautan. Keindahan alam dan budaya indonesia tiada tertandingi. Negara dengan kepulauan terbesar menjadikan Indonesia mempunyai banyak pantai. Pantai merupakan wisata yang sangat mudah ditemukan di Indonesia. Berada diantara dua samudra membuat Indonesia banyak disinggahi Ikan dan biota laut yang mengagumkan. Berbagai macam spesies bisa ditemukan di taman laut Indonesia yang menjadi surga bagi biota laut, bahkan diantaranya ada spesies yang belum pernah ditemukan sebelumnya. Tumbuhan dan terumbu karang yang menjadi rumah bagi ikan melengkapi keindahan surga bawah laut Indonesia. 

Indonesia Itu berbeda tetapi tetap satu
Mempunyai banyak suku membuat Indonesia berbeda dengan bangsa yang lain. Hal ini menjadikan Indonesia kaya akan kesenian dan tarian dimana setiap tarian memiliki kekhasan tersendiri dibanding dengan tarian yang lain. Sebagai bangsa yang terdiri dari berbagai macam suku bangsa mengharuskan Indonesia mempunyai visi dan misi yang sama dalam mencapai satu tujuan untuk Indonesia yang lebih baik. Dengan semangat Bhineka Tunggal Ika yang artinya walaupun berbeda, tetapi harus tetap satu menjadikan suku dan budaya di Indonesia hidup dengan harmonis dan saling menjaga, karena perbedaanlah juga yang membuat Indonesia semakin bersatu. 

Indonesia itu mempesona, jadi.....jangan di rumah saja, ayo jelajahi Indonesia.
Salam Pesona Indonesia

You Might Also Like

0 comments